Hubungi Kami
- JL. Kyai Tapa No. 1 Grogol
- Jakarta Barat, Indonesia
- Phone:
- (62-21) 566 3232
- Whatsapp:
- (+62) 882 194 856 74
- (+62) 877 707 077 03
- Fax: (62-21) 564 4270
- Email: humas@trisakti.ac.id
Hadir dalam kesempatan tersebut Walikota Jakarta Barat Anas Effendi, menyampaikan ucapan terima kasih kepada pihak Universitas Trisakti yang telah membantu pemerintah dalam mengimplementasikan Tridharma Perguruan Tinggi. Walikota berharap program ini dapat membantu dan berdampak positif untuk masyarakat. Direktur Lembaga Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Trisakti Dr Ir Adhy R Thahir MA, dalam laporannya mengatakan bahwa pada tahun akademik ini, kegiatan Pencanangan Bulan PKM di Kelurahan Krendang, Kecamatan Tambora, Jakarta Barat, sudah dimulai Program Rintisan sebagai lokasi binaan sejak 3 tahun berjalan.
Saat ini kegiatan pencanangan Bulan PKM Universitas Trisakti dilaksanakan dengan tema : "Terwujudnya Lingkungan Sehat Berdasarkan Kearifan Lokal sebagai Identitas dan Perekat Bangsa Melalui Program Pengabdian Kepada Masyarakat Berkelanjutan". Kegiatan ini juga dalam rangka memperingati Dies Natalis ke-51 Universitas Trisakti, yang akan jatuh pada tanggal 29 November 2016.
Dalam kurun waktu 5 tahun ini, kegiatan PKM Universitas Trisakti yang telah dilaksanakan di Jakarta Barat berjumlah 875 kegiatan atau rata-rata berjumlah 175 program per tahun akademik atau lebih dari 52% dari seluruh kegiatan PKM berjumlah rata-rata 308 per tahun. Selebihnya yaitu 18% dilaksanakan di Kabupaten Pandeglang, dan 30% lainnya dilaksanakan di lokasi Jabodetabek, Jawa Barat, Banten, Jawa Tengah dan Lombok.
Acara yang juga dimeriahkan oleh perbagai lomba dan pemberian bantuan 500 paket sembako, dihadiri Wakil Rektor I Prof H Yuswar Zainul Basri, Ak,MBA, para dekan, Camat serta Lurah Krendang.