Berita

Berita Thumbnail
Senin, 22 April 2024

Musik Taman 2024 

Berita dari FALTL Universitas Trisakti

Dalam menjaga kesehatan dan kelestarian bumi, sebenarnya dapat dimulai dari diri kecil kita sendiri. Semua masalah lingkungan yang terjadi di bumi selalu disebabkan oleh tingkah laku manusia. Kita sebagai manusia sadar betul akan penyebab kerusakan bumi, maka dari itu kita bisa memulai dari hal kecil. Banyak yang dapat kita lakukan, misalnya mengurangi penggunaan kantung plastik dan menggunakan botol air mineral sekali pakai, menggunakan transportasi umum, menghemat energi, menggunakan energi baru terbarukan, mematikan keran air atau saklar lampu jika sudah tidak digunakan dan yang paling penting adalah mengedukasi diri sendiri maupun orang terdekat kita.

Aksi tersebut tidak akan berjalan jika hanya sedikit bagian dari kita yang sadar akan pentingnya menjaga kesehatan bumi, maka mari kita semua jaga bumi kita. Dengan adanya hal ini, menginspirasi kami untuk mensosialisasikan serta menerapkan makna dari hari bumi sedunia yang sesungguhnya. Untuk menyambut hari bumi sedunia 2024, Badan Pengurus Himpunan JurusanTeknik Lingkungan (BPHMJTL) mengadakan Musik Taman 2024 yang merupakan suatu bentuk kampanye lingkungan yang diserukan kepada masyarakat pada umumnya, agar generasi muda khususnya mahasiswa di lingkungan kampus Universitas Trisakti dapat berperan aktif dalam upaya menjaga dan melestarikan lingkungan. Musik merupakan sebuah seni yang diminati oleh banyak orang dan bersifat universal, sehingga kami berharap acara ini dapat dengan mudah diterima oleh masyarakat.

Adapun rangkaian kegiatan Musik Taman 2024:
1. Seminar, digelar di Plaza Kampus A, Universitas Trisakti pada hari Jumat, 19 April 2024.

2. Penampilan Musik, terdapat 4 Band yang tampil pada hari Jumat, 19 April 2024 disaksikan seluruh Masyarakat Mahasiswa Universitas Trisakti dan masyarakat umum.

Kegiatan Musik Taman 2024 bertujuan untuk mensosialisasikan serta menerapkan makna dari hari bumi sedunia yang sesungguhnya. Semoga kegiatan ini dapat mengedukasi masyarakat untuk berperan aktif dalam menyelamatkan ekosistem.

Sumber berita:
HMJTL USAKTI

Floatin Button
Floatin Button