Berita

Berita Thumbnail
Senin, 30 Juli 2018
Oleh: Admin

FSRD Trisakti Berpartisipasi Dalam Acara “Kampung Indonesia 2018” Di Kungstragarden- Stockholm

2 orang Dosen : Dr. Cama Juli Rianingrum dan Dr. Menul Teguh Riyanti mewakili FSRD Trisakti bekerjasama dgn KSBN (Komite Seni Budaya Nusantara), atas undangan dari KBRI di Swedia berpartisipasi dalam acara Kampung Indonesia 2018 di Kungstragarden- Stockholm, Swedia, Stocholm, pada tgl 27-28 Juli 2018.

FSRD menampilkan hasil penelitian Dosen dan Mahasiswa yg memiliki nilai lokal konten Tradisional Indonesia dan mewakili 4 prodi yaitu: • prodi Disain Interior karya (almh) Nadilla Azhani, SSn, Dra. Rosalinda W.MT, Dr. Cama JR, Ranu S.SSn. MSn. • prodi Disain Produk karya Ariani, SSn.MDs, Dr. Ganal R, Dr. Diah A, Dra. EvelineCS, Dr. Khrisna H. • prodi Disain Komunikasi Visual karya Dr. Elda FJ, Dr. Menul TR. • Podi Fotografi karya Silviana T, SSn.MDs. Materi pameran dikemas dalam bentuk banner, mockup , dan brosur.

Selain itu 2 orang dosen juga melakukan fashion show batik dan tenun serta mempersembahkan Tari Enggang dari Kaltim , Dr. Menul sebagai koordinator dan dibantu oleh staff KBRI. Tari Enggang dibawakan oleh Dr. Cama JR dan Dr. Menul.

Kegiatan mengikuti lawatan seni budaya pada acara "Kampung Indonesia 2018" di Stockholm Swedia selain membawa nama Trisakti ke dunia internasional, juga membuktikan bahwa Usakti melalui karya seni berupa penelitian seni budaya, telah ikut melestarikan budaya Indonesia.

 

(Sumber : IG @humas_usakti)

Floatin Button
Floatin Button