Berita

Berita Thumbnail
Jumat, 21 Maret 2025

Fakultas Kedokteran Universitas Trisakti Resmi Kerja Sama dengan Kementerian Tenaga Kerja, Optimalkan Program Kerja

Jakarta, 20 Maret 2025 – Fakultas Kedokteran Universitas Trisakti (FK Usakti) resmi menjalin kerja sama dengan Kementerian Tenaga Kerja Republik Indonesia (Kemnaker RI) dalam rangka meningkatkan kualitas pendidikan, penelitian, dan pengabdian masyarakat di bidang kesehatan. Acara penandatanganan kerja sama ini berlangsung pada 20 Maret 2025 di Ruang Tridharma, Kementerian Tenaga Kerja RI, dan dihadiri langsung oleh Wakil Menteri Tenaga Kerja, Immanuel Ebenezer.

Penandatanganan dilakukan oleh Dekan FK Usakti, Dr. dr. Yenny, Sp.FK, dengan Direktur Jenderal Pembinaan Pengawasan Ketenagakerjaan dan Kesehatan Kerja (Ditjen Binwasnaker & K3). Kerja sama ini bertujuan untuk memperkuat kolaborasi antara perguruan tinggi dan pemerintah dalam menciptakan sumber daya manusia yang berkualitas, khususnya di bidang kesehatan dan ketenagakerjaan.

Dalam sambutannya, Dr. dr. Yenny, Sp.FK, menyampaikan bahwa Fakultas Kedokteran Universitas Trisakti memiliki berbagai keunggulan, terutama dalam program kerja yang telah diimplementasikan dengan baik. “Implementasi program kerja kami sudah berjalan, mulai dari pendidikan, penelitian, hingga pengabdian kepada masyarakat. Dengan menjalin hubungan dan kerja sama dengan Kementerian Ketenagakerjaan, kami berharap proses ini dapat menjadi lebih maksimal dan berdampak langsung pada kemajuan dunia kesehatan serta kesejahteraan masyarakat,” ujar Dr. Yenny.

Wakil Menteri Tenaga Kerja, Immanuel Ebenezer, juga mengapresiasi langkah positif ini. Menurutnya, kolaborasi antara perguruan tinggi dan Kementerian Ketenagakerjaan sangat penting untuk memperkuat kapasitas sumber daya manusia Indonesia, serta mempercepat pencapaian tujuan pembangunan kesehatan dan ketenagakerjaan yang berkelanjutan.

Kerja sama ini diharapkan akan memberikan dampak yang signifikan dalam meningkatkan kualitas tenaga kerja di sektor kesehatan serta menciptakan lebih banyak peluang bagi para mahasiswa dan lulusan Fakultas Kedokteran Universitas Trisakti untuk berkontribusi dalam pembangunan Indonesia.

Floatin Button
Floatin Button