Berita

Berita Thumbnail
Selasa, 31 Juli 2018
Oleh: Admin

Dr. Yenti Ganarsih, SH, MH Memberikan Ceramah Dan Pelatihan Kepada Peserta Pendidikan Sekolah Staf Dan Pimpinan Tingkat Tinggi Polri (Sespimti)

Dr. Yenti Ganarsih, SH, MH Dosen Fakultas Hukum Universitas Trisakti, yang juga merupakan Pakar Hukum Pidana Money Laundering memberikan ceramah dan pelatihan kepada Peserta Pendidikan Sekolah Staf dan Pimpinan Tingkat Tinggi Polri (Sespimti) pada Rabu, 25 Juli 2018 di Lembang, Bandung.

Pelatihan ini diikuti oleh 52 peserta dari perwakilan seluruh Polda dan 3 orang perwakilan dari TNI. 

Tema yang disampaikan oleh Dr. Yenti Ganarsih adalah "Strategi Penyelidikan dan Penyelidikan Tindak Pidana Pencucian Uang".

Semoga dengan tampilnya para pakar dari Fakultas Hukum, membuktikan bahwa Fakultas Hukum mendapatkan kepercayaan publik, khususnya mengenai Hukum Pidana Pencucian Uang.

(Sumber : IG @humas_usakti)

Floatin Button
Floatin Button