Berita

Berita Thumbnail
Rabu, 19 Oktober 2016
Oleh: Admin

2 DOSEN DARI NEGERI BELANDA MEMBERIKAN KULIAH TAMU DI FK-USAKTI

Dari penelitian dan pengalaman selama ini, telah membuktikan bahwa dalam menangani pasien sering ditemukan kesalahan dalam berkomunikasi. Komunikasi dokter dan pasien terkadang dapat berujung dalam kesalahpahaman.

Hal ini dijawab oleh 2 ahli dari Negeri Belanda, masing-masing Erik Hans Schuurman dari Eurasian Foundation of Occupational Health, serta Kim Rooijackers dalam kuliah tamu yang dihadiri oleh para dosen dan mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Trisakti. Kuliah tamu dengan judul "Effective And Efficient Doctor-Patient Communication On Pan Management" diselenggarakan di Auditorium Lantai 2 Kampus B Universitas Trisakti. (19-10-2016).Kedua pembicara membahas mengenai pengaruh faktor biopsikososial dalam mengembangkan dan menangani keluhan nyeri kronis, serta komunikasi yang efektif antara dokter dan pasien . Dalam kuliah tamu ini diharapkan peserta dapat memperoleh tambahan materi untuk meningkatkan pengetahuan dalam ilmu kedokterannya, khususnya dalam penanganan penyakit kronis.

Menurut Dekan Fakultas Kedokteran dr Suriptiastuti, DAP&E,MS, yang hadir guna membuka acara tersebut, program ini merupakan bagian dari Continuing Medical Education (CME) Fakultas Kedokteran Universitas Trisakti.

Floatin Button
Floatin Button